Kamis, 19 Juli 2007

Fish Tycoon: Yuk pelihara ikan!


Games tycoon yang satu ini beda dengan games tycoon lainnya .Buat yang suka melihara ikan pasti game ini bikin ketagihan. Dengan tampilan yang mirip screen saver aquarium, game ini enak di mata juga. Dan ga seperti feeding frenzy (sebenarnya ga ada yang sama antara keduanya), jenis ikan di sini lebih beragam,puluhan mungkin ratusan malah.
Pada awal permainan kita dimodalin untuk beli perlengkapan, seperti telur ikan dan aksesori aquarium lainnya. .perlu kesabaran untuk main game ini. Ya seperti punya aquarium beneran, kita ga boleh lupa kasih makan ikan, terutama ikan yang lebih langka. Semua ikan dapat dibiakkan,ga ada jantan betina. Dengan biak silang kita bisa dapat berbagai jenis ikan lain,bahkan ikan ajaib yang punya khasiat beda2 dan harga jual yang lebih mahal.

Games ini mungkin bisa dijadikan uji coba untuk anak-anak yang minta dibeliin aquarium, sebab kalau ikan-ikan di games ini ga dipelihara dengan baik mereka bisa sakit juga dan akibatnya bisa pada koit juga. So untuk liat seberapa serius anak2 mau melihara ikan beneran, ada baiknya dites dulu mereka dengan memainkan game ini.

Tidak ada komentar: